Apa Saja Kelebihan Belajar Online Untuk Anak?

Belajar online saat ini menjadi sarana untuk belajar lebih efektif selain belajar di sekolah. Para orang tua harus sadar, bahwa belajar di sekolah juga harus dibarengi dengan tambahan pelajaran online karena akan memberikan banyak keuntungan. Apalagi bagi orang tua yang merasa anaknya kurang bisa menyerap berbagai materi pelajaran saat di sekolah, maka wajib sekali memilih sistem pembelajaran online sebagai suplemen tambahan.

Kenapa Harus Belajar Online

Tentu saja ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan ketika memilih belajar online sebagai dukungan dari belajar di sekolah.

1. Melatih kemampuan diluar sekolah

Keunggulan dengan memilih belajar online adalah menjadi sarana untuk proses pendewasaan sosial, budaya dan juga etika serta moral yang tentu tidak hanya bisa didapatkan di lingkungan pendidikan. Apalagi belajar secara online juga mudah secara interaksi dan komunikasi yang dilakukan jarak jauh.

2. Belajar online lebih menarik

Sistem belajar online juga terbilang kemasannya cukup menarik di mana ketika belajar di sekolah, mungkin anak sudah bosan yang namanya belajar dengan spidol dan papan tulis serta harus punya catatan yang banyak dan menggunakan bolpoin.

Saat belajar secara online dikemas dengan format media yang menarik dan membuat anak semakin giat untuk belajar dan mempelajari materi yang disediakan. Adapun medianya biasanya berupa video atau audio hingga foto.

3. Belajar Online Hemat

Secara biaya belajar online juga cukup hemat karena kamu tinggal sekali bayar untuk beli paket belajar maka bisa menikmati berbagai materi, latihan soal dan juga bank soal secara penuh.

Kamu juga punya akses penuh terhadap materi-materi yang disediakan berbentuk soft copy. Tidak perlu lagi adanya pengadaan buku dan fotocopy materi karena siswa dan guru hanya perlu terhubung dengan layar dan koneksi internet. Serta banyak dokumentasi melalui softcopy yang disediakan dalam bentuk digital.

4. Bisa Istirahat

Ketika belajar di sekolah dan setelah itu melakukan les tambahan kemungkinan anak memiliki waktu istirahat yang tidak cukup, bahkan ada yang tidak punya waktu istirahat sama sekali. Sistem belajar online cukup fleksibel karena dapat memberikan anak waktu istirahat yang cukup. Sehingga dengan istirahat, anak bisa lebih fokus terhadap materi pelajaran di sekolah dan saat belajar online.

Tips Belajar Online

Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum belajar online agar jauh lebih nyaman melakukannya.

1. Mandi Sebelum Belajar Online

Sebelum belajar online pastikan anak terlebih dahulu mandi agar lebih segar dan bersih. Saat segar, anak juga lebih fokus untuk menerima dan menyerap pelajaran lebih mudah.

2. Siapkan Ruang Belajar Versi Kamu

Persiapan ruang belajar sangat penting dilakukan, tidak perlu menghadirkan ruang belajar yang mahal yang penting nyaman dan juga didukung dengan kelengkapan peralatan pendukung belajar.

Misalnya ingin belajar online hanya dengan memanfaatkan smartphone ataupun tablet hingga menggunakan laptop yang penting suasananya nyaman. Belajar online bisa dilakukan di ruangan khusus ataupun di kamar saja dan jauhkan dari kebisingan serta dukung dengan internet yang stabil.

3. Buat Jadwal Belajar Online Khusus

Membuat jadwal khusus saat belajar online dapat membantu anak jauh lebih disiplin. Misalnya bisa membuat jadwal 2 sampai 3 jam untuk belajar online lalu sisanya dipakai untuk istirahat.

4. Gunakan Pomodoro

Kamu juga bisa coba gunakan teknik Pomodoro yang berasal dari bahasa Spanyol. Teknik ini cocok sekali bagi para siswa yang susah fokus saat belajar. Bagaimana teknik tersebut adalah teknik pengaturan waktu dengan interval selang waktu tertentu.

5. Siapkan Buku Catatan

Persiapan buku catatan juga bisa dilakukan untuk yang ingin belajar online lebih efektif. Jika merasa menggunakan buku catatan kurang praktis, bisa mencatat lewat laptop ataupun tablet.

Belajar Online Gratis Mudah

Saat ini belajar online bisa lewat berbagai platform yang tersedia karena jauh lebih hemat biaya bahkan bisa gratis. Salah satunya kamu bisa mencoba menggunakan Pijar Belajar

1. Apa Itu Pijar Belajar

Pijar Belajar adalah sebuah layanan OTT Edukasi dari PT Telkom Indonesia yang dahulunya bernama IndiHome Study kini sudah melakukan re-branding menjadi Pijar Belajar. Adapun visi misi dari platform belajar ini adalah membantu pemerataan pendidikan di Indonesia dan ikut mendukung kecerdasan, kehidupan bangsa.

2. Keunggulan Pijar Belajar

Adapun platform satu ini memang dirancang untuk membantu siswa mendapatkan suplemen pembelajaran yang mudah diakses kapan saja dan di mana saja. Berikut beberapa keunggulan dari Pijar Belajar.

  • Materi lengkap SD-SMP-SMA, semua materinya bisa diakses dengan mudah dan lengkap mulai dari jenjang sekolah SD, SMP dan SMA. Di sini kamu akan mendapatkan latihan belajar hingga bank soal dan disertai video pembahasan dari para ahli.
  • Harga terjangkau banget, untuk harganya tentu saja sangat terjangkau dan kamu tidak perlu biaya tambahan berupa transportasi ataupun pengadaan buku.
  • Start 10rb, untuk akses materi pelajaran kamu bisa pilih paket belajar mulai dari 10 ribuan saja.
  • Bisa diakses laptop dan smartphone, Pijar Belajar juga sangat praktis karena bisa diakses tidak hanya dengan laptop ataupun tablet tapi juga bisa menggunakan smartphone.

Itu tadi berbagai keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika pilih belajar online di rumah. Untuk yang ingin memanfaatkan platform Pijar Belajar, bisa  download lewat https://pijarbelajar.id terlebih dahulu.